Westlife Berhasil Puaskan Ribuan Fans di Candi Borobudur

Minggu, 01 September 2019 - 01:43 WIB
Westlife Berhasil Puaskan Ribuan Fans di Candi Borobudur
Westlife Berhasil Puaskan Ribuan Fans di Candi Borobudur
A A A
YOGYAKARTA - Westlife berhasil memberi kesan manis kepada sekitar 8.250 penggemarnya yang memadati area Candi Borobudur lewat konser Borobudur Symphony, Sabtu (31/8/2019) malam.

Pada kesempatan itu, para personelnya, Shane Filan, Kian Egan, Nicky Byrne dan Mark Feehily mengawali penampilannya dengan lagu Hello My Love yang membuat ribuan penggemarnya langsung berteriak histeris. Penampilan perdana ini membuat fans tidak menyia-nyiakan kesempatan dengan mengabadikan momen tersebut melalui ponsel mereka.

Tak sampai disana, lagu Hello My Love pun dikumandangkan bersama-sama. Hal ini membuat suasana di kawasan Candi Borobudur tidak seperti biasa. Demikian saat lagu kedua dan ketiga, Swear It Again dan What About Now dibawakan. Penonton kembali menyanyi.

Suasana semakin ‘pecah’ saat salah seorang penggemar bernama Shinta mendapat kesempatan naik panggung. Tak sedikit yang berteriak untuk bisa ikut ke panggung. Yang paling membuat iri penonton, ketika Westlife mengajak Shinta menyanyi bersama, mendapat pelukan manis, hingga foto bareng di atas panggung.

“Asyik banget tuh, aku juga mau donk naik panggung, dipeluk-peluk,” kata Rere, salah satu penonton.

Terlepas dari itu, Westlife mampu menghadirkan lagu terbaiknya di Candi Borobudur. Selama hampir dua jam, band asal Irlandia ini membuat penonton bernyanyi bersama. Ada 18 lagu hit miliknya yang dibawakan dan sekitar 5 lagu milik band legendaris, Queen.

“We love this place, we love this fans, We gonna party to night," kata Shane yang disambut teriakan penonton.

Konser yang dipromotori Rajawali Indonesia bekerja sama dengan dan PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan & Ratu Boko (Co Promotor), PT Telekomunikasi Indonesia Tbk, PT Garuda Indonesia Tbk, dan Melon Indonesia ini juga memberi suasana segar saat para personelnya 5 kali ganti kostum.

“Penonton memang tak hanya disuguhi dengan lagu Westlife, juga menghadirkan panggung yang gemerlap lewat multimedia yang menarik, sesuai dengan konsep mereka,” kata CEO Rajawali Indonesia Anas Syahrul Alimi.
(tdy)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5962 seconds (0.1#10.140)